Sudah Tahu Belum?Ciuman Di Dahi Sangat Bermakna Loh

Sudah Tahu Belum?Ciuman Di Dahi Sangat Bermakna Loh

Situspokerku.com – Semua orang tentu memiliki perasaan cinta terhadap sesama terutama bagi mereka yang sudah berpasangan. Ya, setiap pasangan yang telah menjalin hubungan tentu pernah melampiaskan tanda cinta mereka seperti sebuah ciuman mesra yang merupakan momen paling romantis bagi setiap pasangan.

Tak heran banyak pasangan yang sering melontarkan ciuman kepada pasangan mereka baik itu ciuman di bibir, pipi, hidung bahkan ciuman didahi sebagai ungkapan perasaan cinta yang mendalam. Bahkan pasangan yang menikah secara sah akan langsung melontarkan ungkapan cinta mereka yang tulis dengan memberikan ciuman terhadap pasangan mereka.

Namun untuk ciuman di kening ternyata memiliki banyak makna yang ingin disampaikan oleh pasanganmu loh. Selain merupakan ungkapan perasaan cinta yang tulus, mungkin saja pasanganmu ingin menyampaikan perasaan mereka sebagai berikut melalui ciuman di kening.

Memiliki Koneksi yang Berarti

Laurel Steinberg yang merupakan seorang psikologi dan terapis hubungan, ciuman di dahi memberikan tingkat emosional yang sangat kuat kepada seseorang. Bahkan ciuman dikening lebih berarti dibandingkan ciuman dibibir yang biasanya merupakan refleksi dari keinginan seksual. Tak heran banyak orang tua yang juga memberikan ciuman di dahi kepada anak ataupun cucu mereka.

Mencintai Jiwa Pasangan

Ciuman didahi biasanya akan memberikan perasaan hangat dan tulus dari seseorang sehingga tidak heran banyak orang yang merefleksikan ketulusan mereka dengan memberikan ciuman di dahi. Selain itu, secara biologis ciuman di dahi memberikan rasa hangat karena ketika bibir menyentuh dahi akan meransang kelenjar pineal sehingga menghasilkan hormon kebahagiaan dan kesehatan mental.

Tidak Hanya Mencintai Fisik Anda

Menurut Laurel Steinberg, ciuman di dahi mengartikan pasangan anda tidak hanya mencintai fisik anda saja melainkan segenap jiwa anda. Selain itu, ciuman di dahi bisa menjadi refleksi dari rasa hormat dan kagum dari pasangan anda ke anda. Tak heran ciuman di dahi selalu terasa sangat tulus dan hangat.

Ungkapan Rasa Rindu

Bagi pasangan yang berhubungan jarak jauh atau yang lebih sering disebut dengan istilah LDR, sudah wajar jika rasa rindu akan pasanganmu semakin besar ketika bertemu. Meski ada pasangan yang langsung melontarkan ciuman bibir ketika bertemu, namun ciuman di dahi jauh lebih berharga karena ciuman ini merupakan reaksi rasa rindu dari pasangamu yang sudah lama tidak bertemu.