Beberapa Yang Terjadi Kepada Orang Yang Kurang Makan Buah Dan Sayur

Makanan yang cepat saji semakin digandrungi buat banyak orang sekarang mulai jarang  mengkonsumsi buah dan sayuran yang segar. Dan sebagian uang habis buat beli makanan berlemak daripada sayuran dan buah. Padahal sangat banyak manfaat yang di kandung didalam buah dan sayur yang baik buat kesehatan tubuh kalian.

Ada banyak gangguan kesehatan yang akan terjadi pada banyak orang yang kurang mengkonsumsi buah dan sayur. Apa saja??

A. Berat Badan Meningkat 
Kurang mengkonsumsi sayur dan buah  dapat menjadi akibat merubah pola makan kalian ke makanan yang tinggi lemak dan karbohidrat. Sebuah studi yang dipimpin para peneliti menunjukkan sebagian orang dewasa di negara Amerika yang kelebihan obesitas dan berat badan mengkonsumsi lebih sedikit porsi sayur dan buah dari pada kelompok yang memiliki berat badan yang normal.

Sudah jelas kalau kurang  mengkonsumsi sayur dan buah bisa membuat kalian merubah ke makanan yang karbohidrat dan lemak yang tinggi. Makanan yang berkalori yang tinggi dapat berujung pada meningkatnya berat badan.

B. Meningkatkan Resiko Penyakit Diabetes
Meningkatnya berat badan yang bisa menimbulkan obesitas dapat berakibat pada munculnya diabetes. Seperti yang kalian tahu obesitas adalah faktor tubuh paling besar diakibatkan penyakit diabetes miletus tipe 2.

Penelitian dari Amerika telah mengungkapkan kalau mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan bisa mengurangi resiko penyakit diabetes. Sebaliknya, buat kalian penderita penyakit diabetes, tidak mengkonsumsi sayur dan buah bisa memperburuk keadaan.

C. Kekurangan Mineral dan Vitamin
Sayuran dan buah-buahan mengandung beberapa nutrisi yang penting untuk tubuh. penelitian terbaru menemukan kalau hanya 12 persen orang dewasa yang sering mengkonsumsi dua porsi buah-buahan dan juga tiga porsi sayuran sesuai dengan yang direkomendasikan. Jika kurang makan buah-buahan dan sayuran tentu saja akan berakibat tubuh kalian kekurangan vitamin.

Dan hal ini bisa dipertegas oleh ahli diet,  yang mengatakan kalau kurang vitamin di dalam tubuh bisa membawa efek samping yang tak menyenangkan untuk tubuh kalian.

Sudah tahu kan kondisi yang akan terjadi jika tubuh kalian kurang makan sayur dan buah-buahan? buah-buahan dan sayur itu memiliki kandungan nutrisi yang tinggi, jadi kalian tak perlu takut buat mengkonsumsinya. Ayo, mulai sekarang rajin untuk makan sayur dan buah!!
Semoga Bermanfaat.