Situspokerku.com – Duel seru akan tersaji dalam lanjutan pertandingan Liga Spanyol akhir pekan ini dengan mempertemukan dua klub asal Madrid yakni Atletico Madrid dan Real Madrid. Los Blancos memasang target tiga poin penuh di Wanda Metropolitano dini hari nanti untuk memperkokoh posisi mereka di puncak klasemen sementara La Liga Spanyol.
Saat ini Madrid memang berstatus sebagai pemuncak klasemen sementara dengan koleksi 14 poin dari enam pertandingan. Atletico sendiri saat ini menghuni posisi ketiga klasemen dan hanya tertinggal satu poin di belakang Madrid. Untuk itu, kekalahan sangat diharamkan oleh Madrid jika tidak ingin puncak klasemen direbut oleh rival sekota mereka Minggu dini hari WIB.
Pelatih Madrid, Zinedine Zidane menegaskan bahwa timnya akan turun dengan seluruh kekuatan terbaik di pertandingan kali ini. Selain itu, juru taktik asal Prancis tersebut juga mengaku bahwa timnya akan berharap kepada magis Eden Hazard di pertandingan nanti.
“Saya tidak pernah meragukan kemampuan yang dimiliki oleh seluruh pemain saya termasuk Hazard. Saya yakin Hazard akan segera menampilkan performa terbaiknya dalam waktu dekat seperti apa yang ia lakukan ketika kami meraih kemenangan dari Sevilla. Semua tentu berharap lebih dari dirinya dan hal itu juga ia sadari sejak awal kedatangannya. Ia akan menjadi pemain andalan kami dan semua pemain akan memberikan dukungan untuknya,” ungkap Zidane.
“Saya kira ia hanya membutuhkan waktu bersama tim ini sebelum mengeluarkan performa terbaik dari dirinya dan menjalani laga demi laga karena ia akan menjadi pemain yang seperti kami semua harapkan. Pemain seperti dirinya selalu siap untuk pertandingan besar seperti ini. Saya sama sekali tidak akan meragukan Hazard dan semua pemain yang saya miliki saat ini,” tambahnya.
“Kami semua tahu bahwa pertandingan melawan Atletico tidak akan berjalan mudah. Untuk itu, kami akan mengupayakan segalanya dengan baik sejak menit pertama. Jadi kami harus mempersiapkan segalanya dengan baik untuk bisa mendapatkan hasil terbaik di akhir pertandingan nanti,” tegas pelatih yang mempersembahkan tiga gelar Liga Champions kepada Madrid di periode pertama karirnya di Santiago Bernabeu.